Skip to content
Home » Ini Urutan Bodycare Yang Tepat

Ini Urutan Bodycare Yang Tepat

Tidak hanya wajah saja, tubuh juga perlu perawatan.

Ini urutan bodycare yang tepat. Tubuh perlu perawatan yang bisa diterima dengan baik agar bisa terhindar dari berbagai macam jenis penyakit kulit yang ada. Oleh karena itu, penting sekali bagi sobat Thaby untuk mengetahui pentingnya urutan bodycare yang tepat dan benar.

Faktanya, sampai saat ini pun masih banyak orang yang memandang sebelah mata perawatan tubuh ini karena merasa bagian tubuh yang terlindungi oleh pakaian tidak akan terkena dampak dari paparan sinar UV. Walaupun tubuh kita mungkin tidak terkena sinar UV, polusi udara, debu, serta kotoran secara langsung karena pakaian kita.

Hal ini akan tetap bisa membuat kulit kamu menjadi kusam, berdaki, dan menghitam. Pastinya kamu tidak ingin hal tersebut terjadi kepada kamu bukan ? Oleh karena itu, ada baiknya mulai sekarang kamu perlu memperhatikan perawatan wajah sekaligus bodycare.

Dalam artikel ini, akan diinformasikan lebih lanjut mengenai seputar urutan bodycare yang benar sebagai langkah efektif guna menjaga kesehatan kulit badan agar lebih cerah, sehat, serta bersih dari penyakit kulit. Berikut urutan bodycare yang telah dirangkum oleh kami untuk kalian.

Sabun Mandi

Sabun Mandi

Untuk hal yang pertama tentunya adalah sabun mandi. Sama halnya dalam pemilihan sabun mandi, untuk menemukan sabun mandi yang cocok dan sesuai dengan jenis kulit kita memang gampang – gampang susah.

Apabila jika kamu salah pilih sabun, ditakutkan akan menyebabkan kulit menjadi bersisik, berjerawat, hingga iritasi dikemudian hari. Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui jenis kulit tubuh kamu terlebih dahulu sebelum membeli sabun mandi.

Aspek formula yang digunakan dalam sabun juga tidak kalah penting. Sebab, dengan memilih jenis formula pada sabun mandi bisa berdampak langsung terhadap kulit kamu di masa sekarang maupun masa depan.

Salah satunya adalah kandungan surfaktan, hadir dengan mengemban peran untuk menghilangkan minyak dan kotoran dari rambut maupun kulit kepala.

Tetapi, pada umumnya formula ini tidak terlalu berdampak positif jika diaplikasikan terhadap badan sehingga membuat beberapa produk menambahkan bahan tambahan agar kulit tidak mengering.

Di dalam sabun mandi yang diformulasikan khusus untuk kulit tubuh juga memiliki kadar deterjen yang cenderung lebih rendah daripada shampo.

Eksfoliasi

Eksfoliasi

Saat setelah kamu sudah menggunakan sabun mandi, langkah selanjutnya adalah yaitu eksfoliasi. Yaitu melepaskan kulit mati pada tubuh, karena tubuh juga membutuhkan perawatan kulit untuk melepaskan kulit mati.

Produk yang berbahan dasar seperti asam alfa hidroksi ( AHA ) dan asam beta hidroksi ( BHA ) dapat memberikan efek mencerahkan kulit, menghilangkan jerawat, sampai membantu mengangkat sisa kotoran yang ada.

Mencukur Bulu

Mencukur Bulu

Jika kamu baru pertama kali mencukur bagian bulu yang tertentu pada tubuh, maka kamu perlu mencabut bulu sampai ke akar – akarnya guna meminimalisir resiko rambut tumbuh ke akar yang bisa menyebabkan iritasi.

Kamu juga perlu berendam di bak mandi terlebih dahulu guna menghidrasi dan melembutkan rambut. Alangkah baiknya juga kamu menggunakan gel cukur dan pisau cukur khusus ketiak, bulu kaki, maupun bulu yang lainnya agar terhindar dari yang namanya iritasi kulit.

Produk Skincare

Produk Skincare

Kamu bisa menggunakan skincare yang mengandung antioksidan serta retinoid. Ini bertujuan untuk memperbaiki tekstur dan mencerahkan kulit kamu. Vitamin C juga menjadi salah satu vitamin pencegah efek perusak sel dari faktor polusi, asap , serta paparan sinar UV.

Sementara, retinol atau vitamin A berperan untuk meremajakan kulit. Retinol juga diklaim mampu untuk mengencangkan kulit sehingga bisa menyamarkan keriput.

Pelembap

Pelembap

Pada hakikatnya, pelembap seperti body lotion di aplikasikan saat setelah bebersih diri sebagai urutan bodycare. Karena, ketika mandi, air, sabun, serta eksfoliasi dapat membuat kulit kering sehingga kelembapan kulit perlu dikembalikan lagi seperti semula.

Baiknya, gunakan krim dengan asam hialuronat dan ceramide yang bisa membantu untuk menyegel hidrasi, serta gunakan produk pelembab dengan bahan pelembab yang terbukti khasiatnya.

Informasi di atas adalah urutan bodycare yang bisa kamu coba praktikkan di rumah agar kulit tubuh kamu senantiasa sehat, kenyal, dan lembap. Kamu bisa melakukan hal – hal tersebut sebagai rutinitas setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Sekian dari kami, semoga informasinya berguna dan bermanfaat. Sampai jumpa di lain kesempatan and have a nice day.

10 thoughts on “Ini Urutan Bodycare Yang Tepat”

    1. iya nih kak yang kemarin promonya sudah berakhir, tetapi jangan sedih. kita masih ada promo untuk bundling bodycare. setiap pembelian dd cream & night cream dengan bebas pilihan varian akan berkesempatan untuk mendapatkan lip essence kak, semoga membantu ya terimakasih 🙂

  1. semua hal yang sudah disebutkan diatas sudah pernah saya coba, dan memang bermanfaat sekali. cuma saya masih belum pernah eksfoliasi, semoga tersemogakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »

TELAH HADIR BODYCARE SERIES

Tunggu apalagi, yuk segera cobain produknya sekarang juga !!!