Ciri krim malam berbahaya. Krim malam mungkin adalah salah satu produk yang masuk dalam kategori rutinitas skincare kamu sehari – hari. Tapi, faktanya diluar sana masih banyak masyarakat yang menganggap sepele akan hasil yang diperoleh oleh produk ini.
Bagi kamu yang sudah menggunakan, tentunya jangan sampai salah pilih. Jauhi krim malam yang berbahaya dan bisa mengancam kerusakan kulit kamu. Karakteristik dari krim malam yang berbahaya bisa terlihat dari segi tekstur sampai efek yang akan muncul setelah pemakaian.
Oleh karena itu, alangkah baiknya bagi kamu untuk menggunakannya terlebih dahulu di sebagian area kecil kulit kamu. Seperti di area belakang telinga dan setelahnya kamu bisa amati untuk beberapa hari ke depan. Apakah ada reaksi negatif tidaknya dari produk yang kamu pakai.
Apabila kamu merasakan ada reaksi efek yang tidak nyaman. Bisa jadi itu adalah salah satu ciri – ciri krim malam berbahaya, segerakan konsultasi ke dokter yang sesuai dengan bidangnya guna memastikan hal tersebut. Agar kulit kamu tetap sehat dan cantik, simak berikut ciri karakteristik krim malam yang berbahaya. Cekidot.
Aroma
Jika kamu mencium sebuah aroma yang terasa menyengat yang menusuk hidung dalam produk krim malam yang telah kamu beli. Itu bisa jadi salah satu ciri – cirinya yang membahayakan, bagaimana tidak membahayakan.
Untuk menutupi dan menyamarkan bau bahan kimia tersebut, para penjual bisa menutupi hal tersebut dengan menambahkan pewangi dengan dosis yang tidak semestinya dan berlebihan.
Alangkah baiknya sebelum membeli sebuah produk yang kamu inginkan, lakukan riset kandungan atau melihat review dari internet ya.
Terdapat Kandungan Mineral Oil
Studi analitis She Finds menyebutkan bahwa salah satu karakteristik dari sebuah krim malam yang dapat membahayakan adalah dengan terdapat adanya kandungan mineral oil. Mineral oil bisa mempertahankan kelembapan dengan sangat efektif sehingga kulit menjadi selalu lembap.
Tetapi, kulit akan terlihat bagus di awal dan tidak bagus untuk jangka panjang. Ini dapat menyebabkan kulit tidak bisa melindungi dirinya sendiri sehingga akan mudah kering jika tertinggal pemakaiannya walaupun sekali. Kamu harus pastikan bahwa produk yang kamu gunakan mengandung bahan – bahan yang terdaftar.
Apa saja itu, seperti paraffin oil, liquid, paraffinum, petroleum, serta masih banyak lagi. Ada juga bahan lain yang bisa kamu gunakan seperi asam hialuronat. Bahan ini bagus untuk melembapkan serta melembutkan kulit sekaligus memperbaiki skin barrier guna mengunci hidrasi.
Perih Saat Digunakan
Walaupun ada istilah beauty is pain, apabila kalau kamu mengalami perih kemudian disertai dengan munculnya gejala kemerahan serta peradangan, langsung hentikan pemakaian produk secepat mungkin.
Sebuah riset juga menyebutkan bahwa jika kamu masih belum yakin dengan produk skincare yang bisa menyebabkan iritasi kulit, coba campurkan dengan pelembap. Apabila masih tetap iritasi, langkah selanjutnya yang benar adalah dengan menyingkirkan krim malam tersebut.
Jerawat
Kulit membutuhkan waktu sekitar dua sampai tiga minggu untuk beradaptasi dengan sebuah produk skincare baru. Dalam masa tersebut, apabila muncul jerawat kecil mungkin akan hilang lagi setelah masa adaptasi sudah berlalu.
Tetapi, jika jerawat justru malah terus bertambah dalam hal ini bisa dikaitkan dengan karakteristik krim malam yang juga membahayakan. Pilihlah produk lain serta gunakan kandungan yang non comedogenic atau yang diformulasikan khusus oil in water yang lebih ringan.
Adanya Bengkak Serta Benjolan
Munculnya sebuah benjolan atau bengkak pada kulit yang biasanya disertai dengan rasa gatal. Hal tersebut adalah reaksi sensitivitas yang tertunda terhadap bahan – bahan yang ada di dalamnya.
Ini merupakan sebuah pertanda bahwa produk tersebut memiliki kandungan mineral oil atau emolien yang berlebih. Sehingga dapat membuat pori – pori wajah kamu menjadi tersumbat dan menyebabkan datangnya komedo.
Itulah informasi yang dapat kami sampaikan untuk kalian para pembaca tentunya. Semoga ilmunya berguna dan bermanfaat, sampai jumpa di lain kesempatan and have a nice day.
temenku pernah kejadian serupa pas mau beli produk. dicoba buka tutupnya buat cium baunya, ga enak bgt hidung serasa di tusuk. akhirnya ga jadi beli, apa itu salah satunya ya ?
bisa jadi salah satunya ka. alangkah baiknya untuk ditanyakan kepada petugas yang ada di tempat tersebut ya terimakasih 🙂
bahas sunblock dong ..
stay tune ya ka terimakasih 🙂
Dulu sering alami purging karena gonta ganti merk. Sekarang sudah aman karena sudah menemukan yang tepat :*
semoga cocok terus ya dengan produk yang digunakan, terimakasih 🙂
Masih jarang buat pemakaian kirm malam, at least wajib krim pagi. Semoga bisa pake keduanya dikemudian hari.
ditunggu ya ka untuk pemakaian krim pagi & malamnya, terimakasih 🙂
jadi bisa dengan berbagai macam cara ya seperti liat label kandungan produk / review orang ya ?
iya ka bener banget, semoga membantu & bermanfaat ya terimakasih 🙂
makasi ya mimin infonya <3
siap, semoga informasinya berguna dan bermanfaat. terimakasih 🙂