Skip to content
Home » Langkah Mengatasi Kulit Mengelupas

Langkah Mengatasi Kulit Mengelupas

Langkah mengatasi kulit mengelupas. Mengelupasnya kulit wajah bisa menjadi suatu permasalahan yang mengganggu penampilan. Adanya faktor seperti cuaca ekstrem, kekurangan kelembapan, paparan sinar UV, hingga produk perawatan yang tidak cocok menyebabkan kulit wajah menjadi terkelupas.

Jika kamu ingin melihat artikel sebelumnya yang sudah kami buat, karena mungkin terasa terlewatkan atau ketinggalan. Bisa langsung cek disini ya, semoga suka dan dapat membantu kalian dengan mudah untuk mengaksesnya.

Bersihkan wajah

Bersihkan wajah

Wajib bagi kamu untuk selalu membersihkan wajah setidaknya dua kali dalam sehari menggunakan pembersih wajah yang lembut. Hindari pengaplikasian produk yang berbahan kandungan keras maupun mengandung alkohol, alangkah baiknya pilih bahan alami karena lebih aman dan nyaman untuk dipakai.

Mengatasi kulit wajah yang mengelupas membutuhkan namanya kesabaran dan perawatan yang konsisten. Dengan sederet langkah di bawah ini, setidaknya kamu mendapatkan acuan dan referensi seputar perawatan kesehatan kulit wajah seraya meraih kulit yang lembut, halus, hingga berkilau.

Pakai pelembap

Pakai pelembap

Pilih produk pelembap yang cocok untuk jenis kulit serta aplikasikan setelah membersihkan wajah. Produk ini membantu menjaga kelembapan kulit dan mencegahnya menjadi mengelupas. Aplikasikan pelembap yang mengandung bahan seperti ceramide, hyaluronic acid, maupun glycerin untuk hasil yang maksimal.

Cobalah memilih dan menggunakan masker wajah yang mengandung bahan alami seperti mentimun, aloe vera, atau oatmeal. Hal ini dapat memberikan kelembapan ekstra dan memberikan efek menenangkan pada kulit yang mengelupas.

Rutin eksfoliasi

Rutin eksfoliasi

Membantu menghilangkan sel kulit mati yang dapat menyebabkan kulit mengelupas. Pakai scrub atau eksfoliasi dengan kandungan yang lembut seperti salicylic acid atau glycolic acid satu sampai dua kali dalam seminggu. Sebisa mungkin hindari produk eksfoliasi yang terlalu kasar, karena ini dapat menyebabkan iritasi.

Bahan seperti fragrance dan alkohol dalam produk perawatan kulit dapat menyebabkan iritasi dan mengelupas. Gunakan produk yang bebas pewangi dan hindari produk yang dapat menyebabkan reaksi alergi. Pastikan untuk konsultasi dengan ahlinya guna mendapat informasi penanganan medis yang tepat.

Gunakan sunscreen

Gunakan sunscreen

Paparan sinar UV dapat merusak kulit dan menyebabkan pengelupasan. Gunakan sunscreen setiap hari, bahkan ketika cuaca menjadi mendung untuk melindungi kulit dari sinar UV yang merusak. Kelembapan kulit juga tergantung pada kelembapan tubuh secara keseluruhan.

Pastikan cukupi asupan air setiap hari guna menjaga tubuh tetap terhidrasi, yang akan berpengaruh pada kesehatan kulit wajah. Mandi dengan air panas dapat mengurangi kelembapan alami kulit. Gunakan air hangat atau dingin saat mandi, dan batasi terlalu lama di bawah air pancuran. Jangan lupa pakai pelembap ya.

Itulah informasi yang dapat kami sampaikan kepada kalian mengenai seputar tentang langkah mengatasi kulit mengelupas. Semoga ilmunya berguna dan bermanfaat bagi sesama, sampai berjumpa dilain kesempatan and have a nice day.

10 thoughts on “Langkah Mengatasi Kulit Mengelupas”

    1. wih keren nih, barangkali kakanya ada request tema yang ingin dibahas juga bisa banget ya. tinggal tulis aja di kolom komen, terimakasih 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »

TELAH HADIR BODYCARE SERIES

Tunggu apalagi, yuk segera cobain produknya sekarang juga !!!