Skip to content
Home » Benefit Masker Wajah Kentang

Benefit Masker Wajah Kentang

Benefit masker wajah kentang. Buat kamu yang menggeluti akan dunia perawatan kulit skincare, apakah sudah mengetahui bahwa terdapat masker kentang yang bermanfaat dalam kecantikan. Jika belum tahu, wajib bagi kamu buat simak rangkuman di bawah ini.

Merupakan makanan pokok bagi di luar Indonesia, karena mengandung karbohidrat yang baik bagi tubuh. Terkandung sederet vitamin seperti : asam folat, protein, polifenol, hingga mineral. Kadang kala juga dipakai untuk melawan peradangan, tekanan darah tinggi, sampai menenangkan saraf.

Studi analitis dari United States Department of Agriculture pada tahun 2004 menyebutkan bahwa kentang efektif menyehatkan bagi wajah karena kandungan vitaminnya yang banyak sekali.

Jika kamu ingin melihat artikel sebelumnya yang sudah kami buat, karena mungkin terasa terlewatkan atau ketinggalan. Bisa langsung cek disini ya, semoga suka dan dapat membantu kalian dengan mudah untuk mengaksesnya.

Sebagai antioksidan

Sebagai antioksidan

Jurnal dari Recent Pat Inflamm Allergy Drug Discov di tahun 2009 menginformasikan bahwa sayuran kentang mengandung beberapa senyawa seperti : karotenoid, flavonoid, serta asam fenolik. Berkontribusi penting dalam hal menetralisir partikel molekul yang bisa menyebabkan radikal bebas muncul.

Dari sebuah studi analitis lainnya seperti dari Life Science pada tahun 2013 dijelaskan bahwa kentang yang berwarna ungu diklaim memiliki kandungan antioksidan lebih banyak 3 hingga 4 kali dibandingkan kentang putih biasanya. Hal inilah yang menjadikan mereka mengapa lebih efektif dalam melawan radikal bebas.

Mengontrol sistem kulit

Mengontrol sistem kulit

Buat kamu yang belum tahu bahwa di dalam kentang sejumlah 173 gram akan menghasilkan nilai sebesar 27% vitamin B6 yang nyatanya bermanfaat dalam proses menjaga kesehatan kulit. Nutrisi ini dinilai memberikan kontribusi dalam aspek perkembangan dan peremajaan kulit.

Adanya asam amino sebagai koenzim penting dalam metabolisme tubuh dapat disambungkan atas dermatitis. Lebih tepatnya lagi, kentang dikenal dengan kandungan seperti vitamin C, B6, potasium, dan fosfor. Bisa untuk mengontrol produksi kolagen yang ada pada kulit, hingga meredakan bekas jerawat pada wajah.

Melembapkan kulit

Melembapkan kulit

Merupakan kondisi kulit yang dimana sudah cukup terhidrasi dengan baik, dan biasanya akan memiliki karakteristik seperti segar dan kenyal. Bisa kamu miliki sedari awal, jika diselingi dengan perawatan kulit yang tepat dan benar. Tidak hanya sampai situ saja, itu juga menandakan penyerapan skincare pada kulit bisa dibilang baik.

Yang namanya tanda – tanda penuaan dini tidak akan muncul jika kulitmu terasa lembap. Hadirnya kentang yang kaya akan kandungan kalium bisa mengontrol jumlah air dalam sel kulit tubuh. Aplikasikan masker kentang tentunya bisa mengatasi permasalahan seperti itu.

Meredakan jerawat

Meredakan jerawat

Siapa yang disini tidak kenal dengan salah satu gejala yang paling ingin dihindari oleh hampir semua kalangan masyarakat. Ya benar, namanya adalah jerawat. Meminimalisir serta menghilangkan jerawat tidak bisa secara sembrono. ada tekniknya agar tidak mendatangkan infeksi dan bopeng di wajah.

Jurnal lainnya seperti dari Preventive Nutrition and Food Science pada tahun 2013 mengeluarkan pernyataan bahwa kentang memiliki sifat anti inflamasi yang baik untuk membasmi jerawat. Maka dari itu, kamu bisa mencoba untuk menggunakan masker dari kentang.

Melindungi kulit

Melindungi kulit

Seiring bertambahnya usia seseorang akan menurunkan kadar kolagen yang ada dalam tubuhnya. Dalam kentang sendiri, terdapat magnesium yang berfungsi guna menjaga kolagen agar kulit senantiasa menjadi kenyal dan lembap selalu.

Kinerja magnesium sendiri yaitu mampu mengatur regenerasi dan perbaikan sel kulit, hingga memperkuat jaringan dan mempercepat pemulihan saat kulit menjadi rusak. Masker kentang bisa dipadukan dengan beberapa bahan, yakni seperti : mentimun, kunyit, tomat, madu, hingga susu.

Itulah informasi yang dapat kami sampaikan kepada kalian mengenai seputar tentang benefit dari masker wajah kentang. Semoga ilmunya berguna dan bermanfaat bagi sesama, sampai jumpa dilain kesempatan and have a nice day.

12 thoughts on “Benefit Masker Wajah Kentang”

  1. Aku taunya kentangnya buat ditempelkan ke kelopak mata sama punggung min hehe. Kalau ini wawasan baru, keren. Lima puluh everybody ..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »

TELAH HADIR BODYCARE SERIES

Tunggu apalagi, yuk segera cobain produknya sekarang juga !!!